Senin, 20 Juli 2009

liburan sekolah lagi...





Halo semua....
Sekarang adalah liburan sekolah kenaikan kelas. Dan aku sudah naik kelas tiga (3) lhooo.
Liburan sekolah kali ini aku ke rumah nenekku di Madiun.
Setelah menerima raport, sekolahku libur panjang. Hampir dua minggu. Karena temen2ku di perumahan banyak yang mudik akhirnya aku mudik juga ke rumah nenek di Madiun.
Meskipun jauh tapi aku seneng, karena disana aku diajak jalan-jalan sama nenek naik kereta kuda atau delman. Trus aku juga diajak ke pasar sama nenek. di pasar aku dibelikan sandal plastik warna biru. Aku seneng sekali.
Oh ya...aku ke Madiunnya nggak bersamaan ayah mama. Aku dititipkan Papa Tri. Beliau itu kakaknya Mamaku. Papa Tri ke Madiun mau menjemput kakak Bagas, kakak sepupuku, yang sudah duluan ke Madiun. Setelah tiga hari kemudian baru ayah, mama sama adikku Tora menyusulku ke Madiun.

Setelah keluargaku berkumpul, kamipun jalan-jalan keliling kota. Tapi ayah agak sakit flu, jadi ayah harus istirahat.
Keesokan harinya kami ke kota Magetan untuk mengantarkan nenek belanja sayur mayur untuk persiapan selamatannya mbah Kung (kakek).
Sambil nunggu nenek belanja aku sama adik diajak ayah bermain mobil-mobilan di pasar besar Magetan. Seru deh !! Aku sama adik balapan motor disana sampa dua kali.
CApek dan puas bermain motor kami kembali menjemput nenek yang belanja sayuran tadi. Setelah itu pulang ke Madiun lagi. Sore harinya kami jalan- jalan ke Carefour dan Aloon-aloon Madiun.

Tidak ada komentar: