Rabu, 27 Februari 2008

Kutulis namaku : TORA

Setiap kali ayah menyalakan komputer, setiap kali adik melihat, selalu saja adik minta main komputer juga. Duuhh...adik ini bener-bener nggak bisa lihat ayah lagi repot.
Dengan mimiknya yang memelas adik meminta ayah untuk menyerahkan mouse komputer.
" Adik au ambal ( Adik mau nggambar )" maksudnya mau nulis-nulis dengan "MIcrosoft Word''.
Sebelumnya dia udah diajari ngetik sama ayah huruf-huruf pakai Microsoft Word.
Tapi ya gitu deh...nulisnya nggak karuan, asal nulis dan nggak bisa dibaca.
Adik senang sekali kalau udah mencet tuts keyboard dan keluar hurufnya di layar monitor lalu dia akan teriak "hoyeee... adik bicaaa...."(hore adik bisa). Setelah huruf huruf nggak karuan itu muncul berderet-deret di monitor adik akan menghapusnya dengan memencet tombol 'Back Space' sampai tulisannya di monitor hilang semua. Pada saat tulisannya bergerak mundur sampai hilang adik akan membunyaikan suara seperti kereta api ''tut tuuut....". Dia pikir itu seperti kereta api yang sedang berjalan dan meninggalkan stasiun hihihihi......lucu sekali.
Adik udah mulai ngerti fungsi tuts pada keyboard. Tombol 'backspace' dia sudah hapal banget untuk menghapus tulisan.
Nah sekarang adik mau nulis namanya sendiri; TORA
Sambil dituntun huruf per huruf sama ayah adik menirukan dan mengikuti petunjuk itu.
T O R A akhirnya tersusun membentuk namanya sendiri.
" Dibaca dik! TORA, gitu!"
" TOLA !" ucapnya cadel.
Setelah bisa menulis namanya sendiri dia berulang - ulang ingin diajari nulis lagi.
T O R A tulisnya dengan bangga!
Mulai saat itu dia selalu ingin nulis namanya terus. Dia cari huruf T dulu lalu O ,kemudian R dan terakhir dan yang selalu kelupaan adalah huruf A.
Lama-lama tanpa bantuan dia mulai bisa menulis sendiri. Kemudian dengan lantang dia membacanya "TOLA!" (tora maksudnya, gitu lho)
Satu lagi keajaiban adikku bertambah, yaitu bisa menulis namanya sendiri walaupun cuma empat huruf.
Subhanallah.

Tidak ada komentar: